Ilustrasi kapal selam USS Connecticut. Sebuah kapal selam bertenaga nuklir AS menabrak obje



PIKIRAN RAKYAT – Australia berencana mengumumkan pembelian lima kapal selam bertenaga nuklir berjenis US Virginia pada 2030 sebagai salah satu pemenuhan perjanjian keamanan Asia Pasifik bersama Amerika Serikat dan Kerajaan Inggris (AUKUS). Melalui perjanjian AUKUS, satu unit kapal selam bertenaga nuklir akan tiba di Australia pada 2027, dan pada 2030 setidaknya kapal selam tipe baru yang didesain Inggris dan berteknologi Amerika Serikat akan selesai diproduksi.

Perdana Menteri Australia Anthony Albanese direncanakan bertemu Presiden Amerika Serikat Joe Biden dan Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak di Sandiago pada Senin, 13 Maret 2023 untuk menentukan langkah selanjutnya merealisasikan perjanjian AUKUS.

Perjanjian keamanan Asia Pasifik pertama kali diumumkan pada September 2021 yang lalu. Perjanjian tersebut meliputi kolaborasi pembuatan misil hipersonik, kecerdasan buatan, dan strategi perang digital dalam rangka menahan dominasi kekuatan militer China di kawasan Asia Pasifik.

Dilansir Pikiran-rakyat.com dari Aljazeera, dua pejabat Amerika Serikat mengungkapkan Amerika Serikat akan mengerahkan sejumlah kapal selam patroli di kawasan barat benua Australia. Pada 2027, Amerika Serikat akan melaksanakan serah terima kapal selam jenis US Virginia bertenaga nuklir secara bertahap hingga pada 2030 mendatang, Australia diharapkan memiliki setidaknya lima armada kapal selam nuklir pertamanya.

Berdasarkan laporan yang dirilis media Kerajaan Inggris, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak sudah mengonfirmasi kesepakatan penjualan desain kapal selam bertenaga nuklir ke Australia.

Kekuatan Armada Kapal Selam China

China dikenal sebagai salah satu negara berkuatan nuklir ketiga terbesar di dunia. China tercatat melakukan pembaruan armada nuklirnya pada 2012 yang lalu. Saat ini sejumlah kapal selam bertengaha nuklir dimiliki oleh Negeri Tirai Bambu itu.

China memiliki enam unit kapal selam nuklir kelas Jin tipe 094 dengan Panjang 135 meter dan diameter 12,5 meter. Kapal selam ini membawa sistem persenjataan 12 JL-2 SLBMs (misil antar benua).

Selain itu, China juga memiliki enam kapal selam nuklir berjenis Shang tipe 093 dengan Panjang 110 meter dan diameter 11 meter dengan sistem persejataan rudal jelajah. Tidak hanya itu, China juga memiliki 12 kapal selam nuklir jenis Kilo yang diimpor dari Rusia, jenis Song, dan jenis Ming yang diproduksi dalam negeri.

Setidaknya China saat ini memiliki 26 unit kapal selam bertenaga nuklir yang siap diterjunkan dalam perang potensial.***

 

Editor: Akhmad Jauhari / Penulis: Asahat Edi Rediko PS

Pikiran-rakyat.com / 9 Maret 2023, 18:10 WIB

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/internasional/pr-016397147/antisipasi-perang-kontra-china-australia-beli-5-kapal-selam-nuklir-dari-amerika-serikat-dan-inggris?page=2

Sumber : Pikiran Rakyat

Tags : Kapal Nuklir

Artikel Terkait


Komentar


Daftar Komentar


- 0 -