Ilustrasi. Latihan kekuatan nuklir strategis Rusia. (via REUTERS/RUSSIAN DEFENCE MINISTRY)



CNN Indonesia
Jumat, 28 Apr 2023 10:06 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia Maria Zakharova, menegaskan negara-negara Barat jangan coba-coba menguji kesabaran Moskow terkait eskalasi nuklir.
Zakharova menegaskan bahwa Rusia tidak berniat masuk dalam eskalasi nuklir dengan Barat soal Ukraina.

Komentar Zakharova disampaikan usai para pejabat senior Rusia termasuk Presiden Vladimir Putin menilai dukungan militer dari Barat untuk Ukraina meningkatkan risiko konflik bencana nuklir.

"Kami akan melakukan segalanya untuk mencegah perkembangan menuju skenario terburuk, tetapi tidak dengan mengorbankan kepentingan vital kami," kata Zakharova seperti dikutip dari Reuters.

"Saya tidak menyarankan pihak manapun meragukan tekad kami dan mengujinya dalam sebuah praktik," tuturnya lagi.

Rusia sangat mengecam bantuan militer Barat untuk Ukraina dan ekspansi aliansi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) yang semakin mendekati perbatasan Rusia.

Finlandia yang berbatasan langsung dengan Rusia telah resmi menjadi anggota ke-31 NATO bulan ini.

Sementara itu, Ukraina sendiri masih berharap gabung bersama NATO meski masih mendapat pertentangan dari sejumlah negara, terutama Rusia.

"Mereka (Amerika Serikat) secara sengaja terus melanggar kepentingan kami yang paling mendasar. Mereka secara sengaja mengarahkan risiko dan meningkatkan peluang konfrontasi dengan Rusia," ujar Zakharova.

Sebelumnya, mantan Presiden Rusia yang merupakan kroni Putin, Dmitry Medvedev, mengatakan Perang Dunia baru semakin dekat.

"Dunia sedang sakit dan sangat mungkin Perang Dunia baru sudah di depan mata," ujar Medvedev dikutip dari Reuters.

Deputi Ketua Dewan Keamanan Rusia tersebut mengatakan Perang Dunia baru seperti itu tak dapat dihindari. Konfrontasi nuklir pun semakin meningkat dan lebih serius daripada kekhawatiran tentang perubahan iklim.

Rusia sendiri belum berniat menarik pasukannya dari Ukraina timur dalam sebuah agresi militer yang sudah berjalan selama 14 bulan.

(bac/bac)

Sumber: https://www.cnnindonesia.com/internasional/20230428095307-134-942926/rusia-soal-eskalasi-nuklir-dengan-barat-jangan-uji-kesabaran-kami

Sumber : CNN Indonesia

Tags : Senjata Nuklir

Artikel Terkait


Komentar


Daftar Komentar


- 0 -