Bendera Korea Utara. /Reuters/Denis Balibouse



PIKIRAN RAKYAT - Otoritas Rusia dan panduan wisata Barat, menyatakan bahwa kelompok wisatawan dari Rusia bersiap menjadi turis pertama yang diizinkan memasuki Korea Utara sejak pembatasan perbatasan anti-pandemi diberlakukan pada awal 2020.  

Selama penyebaran Covid-19, Korea Utara memberlakukan kontrol perbatasan yang sangat ketat dan belum sepenuhnya membuka kembali akses bagi orang asing.  

Perjalanan wisata ke Koreua Utara ini diorganisir oleh sebuah lembaga yang berbasis di Vladivostok setelah gubernur wilayah timur jauh Rusia, Primorsky Krai, yang berbatasan dengan Korea Utara, melakukan kunjungan ke Pyongyang pada bulan Desember 2023 lalu, untuk berbicara.  

Adapun, perjalanan empat hari tersebut dijadwalkan berangkat pada 9 Februari 2024, termasuk kunjungan ke Pyongyang dan resor ski, seperti yang tercantum dalam rencana perjalanan brosur online tersebut.

Kunjungan Dilakukan Dalam Kondisi Khusus

Di satu sisi, Simon Cockerell, manajer umum Koryo Tours yang berbasis di Beijing, yang tidak terlibat dalam perjalanan tersebut, menyatakan kepada Reuters bahwa mitranya di Korea Utara telah memastikan bahwa kunjungan dari Rusia akan dilaksanakan dalam kondisi khusus.  

"Perjalanan wisata ini memberikan sinyal positif, meskipun saya enggan menyatakan bahwa hal ini akan membuka pintu secara lebih luas karena kondisi khusus perjalanan kali ini," katanya  

"Meski demikian, mengingat tidak ada wisatawan yang berkunjung selama lebih dari empat tahun, setiap perjalanan wisata dapat dianggap sebagai langkah positif ke depan," ujarnya menambahkan.  

Sebelumnya, pada September 2023 lalu, Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un dan Presiden Rusia Vladimir Putin mengadakan pertemuan puncak di wilayah timur Rusia, yang mana keduanya berkomitmen untuk meningkatkan kerja sama di sektor ekonomi, politik, dan militer, meskipun ada sanksi internasional.  

Sebagai informasi, industri pariwisata sebagian besar tidak terpengaruh oleh resolusi Dewan Keamanan PBB yang membatasi aktivitas bisnis dengan Korea Utara terkait program senjata nuklir dan rudal balistiknya.***

 

Pikiran-rakyat.com

Editor: Bayu Nurullah  Sumber: Reuters

Rendy Jean Satria - 12 Januari 2024, 19:35 WIB

Link: https://www.pikiran-rakyat.com/internasional/pr-017584086/korea-utara-siap-sambut-wisatawan-pertama-asal-rusia-setelah-2-tahun-pembatasan?page=all

Sumber : Pikiran Rakyat

Tags : Senjata NuklirPengawasan Nuklir

Artikel Terkait


Komentar


Daftar Komentar


- 0 -